Beragam kain nusantara.
Ratusan booth dari seluruh Indonesia berderet rapi di Jakarta Convention Centre. Perhelatan akbar yang berlangsung dari 11 – 15 Maret 2015 di Hall A dan B Jakarta Convention Centre disambut antusias oleh para pecinta budaya. Khususnya pecinta kain – kain tradisional Indonesia. Pengunjung dimanjakan dengan beragam motif kain Nusantara yang ditawarkan oleh peserta pameran.  
Panggung Adi Wastra Nusantara 2015
Pameran kain Nusantara ini menjadi bukti betapa beragamnya motif budaya pada kain di setiap daerah di Indonesia. Tak hanya kain batik, Pada pameran Adi Wastra Nusantara 2015 ini juga terdapat beragam kain lainnya. Kain Tapis Lampung, Kain Ulap Doyo, Batik Tegal, Batik Tatik Sriharta, Tenun Alfonsa dan aneka kain lainnya. Selain kain, terdapat juga beraneka produk unik yang membuat naluri untuk belanja semakin menjadi. Deretan mutiara Lombok misalnya. Tak heran booth ini ramai dikunjungi oleh ibu – ibu pecinta mutiara. Pecinta batu giok juga tak mau ketinggalan. Buktinya booth Giok pun ramai diserbu pelanggan setianya. 

Beragam kain nusantara.
Event Adi Wastra Nusantara ini mendapat sambutan hangat dari pecinta kain. Ami misalnya. Seorang wanita yang kagum pada kain – kain khas daerah. “Indonesia itu kaya, beraneka motif kain tiap daerah berbeda. Punya keunikan dan kecantikan masing – masing”. Selain itu pengunjung juga dapat menggali informasi seputar dunia batik. Mulai dari sejarah batik hingga prosesnya. Bahkan terdapat pula booth yang mendemonstrasikan cara pembuatan kain sutra, dimana terdapat sample kepompong lengkap dengan perlengkapan untuk membuat kain sutra. 

Pengunjung Adi Wastra Nusantara.
Booth yang ramai dikunjungi pengunjung.
Harga kain pun beragam, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Tentunya pecinta kain etnik rela merogoh koceknya demi hobi mereka mengoleksi kain etnik. Event Adi Wastra Nusantara, tak hanya sekedar belanja. Tapi menikmati keelokan budaya kain Indonesia.

Teks & foto : Astari Ratnadya