Kalau tak salah ingat sebelum penerbangan Panjang ke Yogyakarta - Penang - Solo lalu kembali lagi ke Jakarta, aku ingat pernah hadir dalam Launching produk kosmetik KOSE di Four Season Hotel Jakarta.

Acara yang dibalut dengan nuansa biru putih dan dihadiri oleh Para Beauty Influencer, Beauty Blogger hinga Beauty Vlogger ini berlangsung mewah meriah! ya ialah tempatnya aja mevvah gengs. Makanannya juga enak. Kurangnya cuma dibagian lighting aja sih *masukan dari seorang anak teknik. 


Well sebelum berangkat kemarin, aku udah nyobain beberapa produk KOSE yang aku dapatkan dari event KOSE Launch in Indonesia. Jadi didalam hampers cantik ini ada Cleanser, Mask, Sunscreen dan Hair Care. Bahkan beberapa produknya ada yang turut aku bawa serta ketika travelling sebulan kemarin.




CLEAR TURN WHITE MASK SERIES 
Sheet mask keluaran KOSE ini memiliki kandungan essense lotion kecantikan yang fungsinya buat melembapkan kulit wajah. Cocok digunakan setiap hari. Kalau aku pribadi pakai mask ini tiga hari sekali, setiap mau tidur. 

Cuma yah karena kecapean travelling, biasanya pas udah pake masker ini langsung bablas tidur, tanpa melepaskan masker haha, 
Nilai 8/10.



CLEANSER
Softymo Speedy Cleansing Oil Nc keluaran KOSE ini fungsinya sama aja seperti cleanser umumnya. Dari namanya saja kita udah tahu kalau pembersih wajah ini teksturnya minyak.  Cleansing oil ini fungsinya untuk melembapkan, mencegah kulit kering, menjangkau lapisan dalam kulit dan memberikan kelembutan kulit.

Cara penggunaannya cukup oleskan cleansing oil ke wajah, pijat dengan merata kemudian bilas dengan air. Tapi kalau aku pribadi, selesai pijat wajah, aku bersihkan dulu menggunakan kapas baru kemudian dibilas dengan air. Berasa dua kali lebih bersih rasanya.
Nilai 7/10.


SUNSCREEN
Produk KOSE paling favorit yang selalu aku bawa traveling. Suncut UV Protect Spray! kemasannya 60gr jadi bisa dibawa masuk kabin. Fungsinya banyak banget. Melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan SPF 50+/PA++++.

Aku tuh demen banget sama produk ini karna produk ini bisa dipakai untuk wajah, badan dan rambut. Bisa dipake buat base makeup, mudah dibersihkan, waterpoof dan yang paling penting cepat kering. Dari banyaknya Sunscreen yang sudah aku coba, fix Sunscreen KOSE yang paling favorit.
Nilai 9.5/10


HAIR CARE
Shampoo KOSE yang aku dapatkan dari acara kemarin ini kebetulan variannya kurang cocok untuk rambutku. Anyway rambutku udah bervolume banget dan kemarin dapat varian shampoo Je I'aime Relax Bounce & Airy. Jadi shampoo ini tuh varian yang bikin rambut menajdi lebih bergelombang wakakaka. Plis atuhlah jangan ngebayangin bentuk rambutku. 

To be honest, dari semua produk KOSE yang aku cobain hanya shampoo saja yang kurang cocok di rambutku. Mungkin akan lebih cocok jika aku menggunakan rangkaian hair carenya yakni shampoo, conditioner dan hair mask.
Nilai 6/10.