Seiring pesatnya perkembangan dunia digital banyak sekali kemudahan yang bisa didapat. Berbagai kegiatan pun kini beralih ke ranah digital. Mulai dari kegiatan dagang yang sekarang dengan mudah diakses melalui website ecommerce, terus juga komunikasi jarak jauh yang makin mudah, dan yang nggak kalah penting, inovasi teknologi dan digital ini juga sudah merambah dunia finansial.


Perkembangan Fintech (Finansial Technology) pun berinovasi. Aku jadi ingat dulu kalau mau bikin tabungan harus datang ke kantor cabang bank sambil bawa persyaratan KTP, kartu pelajar, kartu keluarga dan surat domisili (ini karna aku anak rantau yang kuliah di kota orang). Belum lagi kalau mau transaksi keuangan juga harus datang ke Bank trus ambil nomor antrian dulu dan menunggu untuk melakukan transaksi. Sejujurnya itu sangat menyita waktu.

Beruntunglah kalian dengan perkembangan fintech sekarang. Sebagai anak millenials dan juga mantan karyawan di perusahaan fintech, aku sangat senang menyambut era hadirnya fintech di Indonesia. Hadirnya digital banking memberi kemudahan bagi nasabah bank untuk mengurus transaksi perbankan. 




Beberapa waktu lalu aku menyempatkan diri untuk hadir langsung melihat produk Digital Banking yang diluncurkan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia atau singkatnya BRI. 
Kalian tau Bank BRI kan ? Bank yang selalu ada dimana saja. Bahkan kalau aku lagi travelling ke daerah, Bank BRI selalu aku temukan dengan mudah. Mau ke Indonesia bagian Timur pun ada.

Tanggal 27 Februari lalu, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) kembali meluncurkan terobosan digital banking terbarunya. Tentunya terobosan digital ini bertujuan untuk memudahkan nasabahnya dalam keamanan dan kenyamanan layanan transaksi perbankan.



Aplikasi BRImo ini ditujukan untuk generasi millenials yang saat ini sudah sangat canggih banget menggunakan berbagai macam perangkat digital. BRI Mobile (BRImo) berbasis UI/UX (user interface/user xperience) dan punya beragam fitur - fitur terbaru untuk transaksi keuangan. Aku jadi ingat jaman aku masih kerja di perusahaan fintech dan setiap harinya mikirin fitur - fitur apa saja yang harus ada di sebuah aplikasi demi memudahkan si pengguna aplikasi. 

Oh ya untuk nasabah BRI maupun non nasabah BRI tidak harus datang ke kantor BRI untuk pembukaan tabungan. Cukup download aplikasi BRImo BRI di playstore maupun  appstore. Setelah selesai download aplikasi BRImo di handphone, untuk nasabah BRI bisa langsung login menggunakan username dan password internet banking, sedangkan untuk nasabah non BRI bisa register terlebih dahulu melalui aplikasi BRImo.

Proses registrasi BRImo pun tidak terlalu lama. Cukup isi data diri lengkap dan foto KTP serta NPWP (jika ada). Selanjutnya jika semua data sudah diisi lengkap, calon nasabah akan menerima kode OTP untuk aktivasi.
Tips untuk kalian yang mau download aplikasi BRImo ini 
  1. Unduh aplikasi dengan kata kunci “BRImo BRI”
  2. Siapkan foto KTP dan NPWP sebagai syarat
  3. Usahakan jaringan internet stabil dan ada kuota (kan ngenes kalo tiba tiba kuota abis)
  4. Pastikan kalian memiliki pulsa sms 
Tapi sayangnya untuk kode OTP yang dikirimkan ketika registrasi menggunakan pulsa nasabah. Jadi pastikan pulsa kalian cukup yah. Akan lebih baik lagi jika OTP saat register menggunakan saldo/pulsa SMS dari BRI. Barulah kemudian untuk setiap transaksi berikutnya, kode OTP menggunakan pulsa nasabah :)

Satu yang aku suka dari aplikasi BRImo ini adalah tersedia pilihan untuk login aplikasi dengan mode finger print  maupun  face id recognition. Untuk kalian yang sering lupa password, dua pilihan login tersebut membantu sekali kan.



Oh ya bersamaan dengan launching BRImo BRI juga meluncurkan program “BRImo Super Seru” untuk periode 1 (27 Februari sampai dengan 31 Agustus 2019) yang tentu saja berlaku untuk semua nasabah BRI yang sudah mengunduh aplikasi BRImo dan melakukan transaksi finansial berkesempatan mendapatkan hadiah utama yakni 3 mobil Mitsubishi Xpander dan 20 Motor Yamaha Lexi. Yakin nih nggak mau hadiah ini ?
Yooook langsung register aplikasi BRImo di handphone kamu.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Bank BRI bisa langsung kepoin website BRI disini